Manuver Rusia Bikin Panas Amerika, Jet Siluman Siaga

Manuver Rusia Bikin Panas Amerika, Jet Siluman Siaga - GenPI.co
Kapal-kapal perang Rusia melakukan latihan perang besar-besaran di dekat Hawaii. Foto: Kementerian Pertahanan Rusia

GenPI.co - Manuver militer Rusia dinilai sudah kelewatan. Rusia menenggelamkan kapal induk tiruan dalam latihan perang besar-besaran di dekat Hawaii. Jet siluman Amerika pun siaga.

Sedikitnya 20 kapal perang, kapal selam, dan kapal pendukung Rusia, diapit oleh 20 jet tempur, ikut serta dalam latihan tersebut. Ini adalah armada terbesar sejak Perang Dingin.

Rekaman awal latihan perang besar-besaran Rusia yang di-posting Kementerian Pertahanan menunjukkan para pelaut melacak dan mengusir kapal-kapal selam tiruan.

BACA JUGA:  Inggris Kirim Kapal Induk untuk Habisi ISIS, Rusia Jadi Penasaran

"Selama latihan, awak kapal perang Armada Pasifik menembakkan senjata otomatis AK-630 dan artileri universal A-190 Angkatan Laut," tulis pernyataan Kementerian Pertahanan Rusia.

Pencarian dan pelacakan kapal selam musuh tiruan dilakukan anti-kapal selam besar Admiral Panteleev yang dilengkapi dengan senjata peluru kendali.

BACA JUGA:  Sikap Biden Tegas, Ucapan Erdogan Berkelas Soal Rudal S-400 Rusia

Ada juga fregat Marshal Shaposhnikov dan tiga korvetyang dilibatkan.

Mantan Kepala Staf Umum Angkatan Laut Rusia, Laksamana Viktor Kravchenko, mengatakan pada periode pasca-Soviet, tidak ada latihan serupa yang melibatkan sejumlah besar pasukan.

BACA JUGA:  Irak Mau Bangun Reaktor Nuklir, Rusia dan Korsel Langsung Merapat

Pejabat militer Moskow, Laksamana Muda Konstantin Kabantsov, menyebut latihan itu unik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya