Teror 3 Roket di Hari Iduladha! Taliban Membantah, Lalu Siapa ?

Teror 3 Roket di Hari Iduladha! Taliban Membantah, Lalu Siapa ? - GenPI.co
Kondisi mobil yang mejadi tempat diluncurkan 3 roket yang meledak di luar istana Kepresiden Afghanistan. (Foto: Reuters)

GenPI.co - Roket menghantam ibu kota Afghanistan pada hari Selasa, dan meledak di dekat istana kepresidenan selama salat Iduladha, Selasa (20/7) pagi waktu setempat.

Juru bicara Kementerian Dalam Negeri Mirwais Stanekzai menyebut roket tersebut berjumlah tiga biah dan jatuh di luar istana. Dia menambahkan, tidak ada korban dalam serangan itu. 

Gerilyawan Taliban membantah mereka terlibat dalam serangan terhadap istana yang dijaga ketat itu. 

BACA JUGA:  Usai Israel Serang Suriah, Balasan datang dari Lebanon

Juru bicara Zabihullah Mujahid mengatakan kepada Reuters dalam pesan suara bahwa para pejuang berada dalam "keadaan pertahanan" selama hari raya. 

Tidak seperti beberapa tahun sebelumnya, Taliban belum secara resmi mengumumkan gencatan senjata untuk Iduladha minggu ini.

BACA JUGA:  Ancaman China Tak Main-main, AS dan NATO Bakal Dibalas Keras

Mujahid tidak segera menjawab ketika ditanya apakah sikap defensif Taliban merupakan gencatan senjata.

Gambar-gambar televisi menunjukkan Presiden Afghanistan Ashraf  Ghani dan puluhan lainnya berlutut untuk berdoa ketika ledakan pertama terdengar. 

BACA JUGA:  Belasan Negara Keluarkan Pernyataan, Taliban Harus...

Sebagian besar terus berdoa ketika penjaga keamanan terlihat di latar belakang bergegas menuju suara ledakan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya