Rudal Balistik Korut Kembali Memelesat, Gerbang Perang Dibuka

Rudal Balistik Korut Kembali Memelesat, Gerbang Perang Dibuka - GenPI.co
Ilustrasi Rudal Hwasong-10 Korea Utara. Foto: Reuters

Peluncuran terakhir terjadi ketika Menteri Luar Negeri China Wang Yi berada di Seoul untuk pertemuan dengan Presiden Korea Selatan Moon Jae-in.

Pertemuan itu diagendakan membahas diplomasi nuklir yang macet dengan Korea Utara.

Pemerintahan Kim Jong Un sejauh ini menolak tawaran pemerintah Biden untuk berdialog.

BACA JUGA:  Korut Kena Ultimatum, Uji Coba Rudal Disemprit AS

Pyongyang justru balik menuntut Washington untuk meninggalkan kebijakan bermusuhan terlebih dahulu.

Penolakan itu kemudian diterjemahkan dengan uji coba rudal-rudal kiamat Korut.

BACA JUGA:  Kim Jong Un Tebar Ancaman, Rudal Korut Memelesat 1500 Km

Banyak yang dibuat dag-dig-dug. Otoritas intelijen Korea Selatan dan Amerika Serikat (AS) sampai menganalisis rincian lebih lanjut tentang peluncuran rudal Korut.

Jepang juga ikut dibuat geregetan. Klaim dari Jepang, kedua rudal Korut mendarat di luar Zona Ekonomi Eksklusif.

BACA JUGA:  Pasukan Kiamat Korut Muncul di Parade Militer, Bajunya Hazmat

Lokasinya di perairan antara Jepang dan Semenanjung Korea. “Tidak ada kapal atau pesawat yang melaporkan kerusakan,” ungkap penjaga pantai Jepang. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya