Ngeri! ISIS-K Menyerang Sebuah Rumah Sakit, 19 Orang Tewas

Ngeri! ISIS-K Menyerang Sebuah Rumah Sakit, 19 Orang Tewas - GenPI.co
Ngeri! ISIS-K Menyerang Sebuah Rumah Sakit, 19 Orang Tewas. (Foto:

GenPI.co - Kelompok teror ISIS-Khrosan (ISIS-K)  kembali menunjukkan kekejamannya dengan menyerang sebuah rumah sakit militer di Kabul, Afghanistan. 

Sedikitnya 19 orang tewas dan 50 lainnya luka-luka dalam serangan itu dan menjadi  kekejaman terbaru yang mengguncang Afghanistan sejak Taliban merebut kekuasaan.

ISIS-K, mengatakan dalam sebuah pernyataan di saluran Telegramnya bahwa “lima pejuang kelompok Negara Islam melakukan serangan terkoordinasi secara simultan” di situs yang luas itu.

BACA JUGA:  Larangan Baru Pemerintah Taliban, Bikin Afghanistan Makin Kolaps

"Pemberontak ISIS ingin menargetkan warga sipil, dokter dan pasien di rumah sakit," kata juru bicara Taliban Zabiullah Mujahid.

Dia mengeklaim bahwa pasukan Taliban telah memukul mundur serangan itu dalam waktu 15 menit.

BACA JUGA:  DIrektur CIA William Burns Terbang ke Moskow, Ada Urusan Apa?

Mujahid mengatakan,  "pasukan khusus" Taliban diturunkan ke atap rumah sakit dari salah satu helikopter yang disita kelompok itu dari bekas pemerintah Afghanistan yang didukung AS.

Serangan maut itu dimulai ketika seorang pembom bunuh diri meledakkan bom di dekat pintu masuk fasilitas tersebut. 

BACA JUGA:  Antisipasi AUKUS, Indonesia Ada Di Jalur yang Benar

Orang-orang bersenjata kemudian masuk ke halaman rumah sakit, menembakkan senjata mereka.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya