Amerika Serikat Pasang Badan di Irak, Iran Siap-siap Mati Kutu

Amerika Serikat Pasang Badan di Irak, Iran Siap-siap Mati Kutu - GenPI.co
Ilustrasi - Amerika Serikat pasang badan di Irak setalah Iran melakukan serangan menggunakan rudal balistik ke Ibu Kota Kurdistan, Erbil, Minggu (13/3/2022). Foto: Dok.Iranian Revolutionary Guard via AP

GenPI.co - Amerika Serikat mengutuk keras atas serangan rudal balistik Iran terhadap Irak, pada Minggu (13/3/2022).

Serangan rudal tersebut salah satunya menyasar konsulat AS dan otoritas Kurdistan.

Garda Revolusi Iran mengaku bertanggung jawab atas belasan rudal balistik yang menghantam Ibu Kota Kurdistan, Erbil.

BACA JUGA:  Rudal Iran Bikin Fasilitas Israel Hancur Lebur, Bisa Perang Besar

Dilansir Reuters, Senin (14/3/2022), AS siap membantu Irak meningkatkan kemampuan pertahanan rudal mereka.

Penasihat Keamanan Nasional AS Jake Sullivan mengatakan tidak ada warga AS yang menjadi korban.

BACA JUGA:  Pencetus Perang Irak, Colin Powell Meninggal Dunia Akibat Covid

Sekaligus tidak ada fasilitas AS yang rusak dalam serangan itu.

Dia mengatakan AS akan melakukan apa pun yang diperlukan untuk melindungi warganya, kepentingannya dan sekutunya.

BACA JUGA:  Rusia Mencecar, Amerika Serikat Harus Menjelaskan pada Dunia

"Kami sedang berkonsultasi dengan Pemerintah Irak dan otoritas Kurdistan untuk membantu mereka mendapatkan kemampuan pertahanan terhadap rudal," kata Sullivan dalam pernyataannya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya