Utusan Joe Biden Kunjungi India, AS Mulai Kehabisan Langkah?

Utusan Joe Biden Kunjungi India, AS Mulai Kehabisan Langkah? - GenPI.co
Utusan Joe Biden Kunjungi India, AS Mulai Kehabisan Langkah? - Ilustrasi. (Foto: Evelyn Hockstein/ Reuters)

GenPI.co - Amerika Serikat (AS) kini mulai membujuk India untuk merapat ke barisan untuk memberikan sanksi terhadap Rusia.

Hal tersebut dilakukan pemerintah AS dengan mengirimkan Wakil penasihat Presiden Amerika Serikat Joe Biden untuk keamanan nasional bidang ekonomi, Daleep Singh, ke New Delhi.

Melansir Antara, Kamis (31/3), Singh juga akan membicarakan upaya mengembangkan kerangka ekonomi Indo-Pasifik.

BACA JUGA:  Rusia Dalam Bahaya, Vladimir Putin Ditipu oleh Petinggi Militer

“Singh akan melakukan pembicaraan secara saksama dengan mitra-mitranya menyangkut konsekuensi perang Rusia, serta bagaimana mengurangi dampak yang ditimbulkan pada ekonomi global," kata Gedung Putih dalam pernyataannya.

Pekan lalu, Biden mengatakan bahwa tiga dari empat negara kelompok Quad telah menjatuhkan sanksi terhadap Rusia.

BACA JUGA:  Drama Joe Biden Tak Masuk Akal, Minta Ukraina Ikut KTT G20

Diketahui, empat negara kelompok Quad adalah Amerika Serikat, Jepang, India, dan Australia.

"Dalam menanggapi agresi Putin, kami sudah mengusung gerakan bersama melalui NATO dan Pasifik," kata Biden saat berbicara di sebuah forum bisnis pekan lalu.

BACA JUGA:  Tambah Sanksi ke Rusia, Joe Biden Makin Garang

Menurut Biden, di antara empat negara kelompok Quad, hanya India yang "agak goyah" dalam bertindak terhadap Rusia atas invasi negara itu ke Ukraina.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya