8 Kapal Perang China Mendekati Wilayah Jepang

8 Kapal Perang China Mendekati Wilayah Jepang - GenPI.co
Jepang siaga setelah 8 kapal perang China mendekati wilayah teritorial negara itu pada Senin (2/5) - Ilustrasi. (Foto: eng.chinamil.com.cn/Liu Jian)

GenPI.co - Jepang siaga setelah 8 kapal perang China mendekati wilayah teritorial negara itu pada Senin (2/5). 

Kementerian Pertahanan Jepang dalam sebuah rilis berita menyebutkan salah satu dari ke-8 kapal itu adalah sebuah kapal induk.

Kapal-kapal perang China itu dikatakan melintas di antara pulau-pulau di rantai Okinawa selatan Jepang 

BACA JUGA:  200 Ribu Muslim Palestina Padati Al-Aqsa, Pesan Keras ke Israel

“Kapal-kapal tersebut, termasuk beberapa kapal perusak, berlayar antara pulau utama Okinawa dan Miyakojima,” demikian bunyi rilis kementerian tersebut. 

Pihak Jepang menambahkan, meskipun tidak ada serangan ke perairan teritorial Jepang, helikopter di atas kapal induk bernama Liaoning itu lepas landas dan mendarat.

BACA JUGA:  Sederet Warning Heboh Bill Gates Soal Covid-19, No 2 Bikin Lega

Kementerian Pertahanan China tidak menjawab panggilan yang meminta komentar terkait peristiwa itu selama hari libur nasional.

Armada ke-7 AS, bagian dari pasukan Pasifik Angkatan Laut, tidak segera menanggapi permintaan komentar dari Reuters. 

BACA JUGA:  Mendadak Kunjungi Ukraina, Angelina Jolie Diserang Rudal Rusia

Sementara itu, kementerian Pertahanan Taiwan mengatakan akan memantau pergerakan kelompok kapal induk.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya