Penembak Eks Perdana Menteri Jepang Awalnya Ingin Bunuh Sosok ini

Penembak Eks Perdana Menteri Jepang Awalnya Ingin Bunuh Sosok ini - GenPI.co
Penembak eks Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe awalnya berencana untuk menyerang seorang pemimpin kelompok agama. (Foto: Antara/Reuters)

GenPI.co - Penembak eks Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe awalnya berencana menyerang seorang pemimpin kelompok agama.

Pengakuan itu dia ungkapkan kepada polisi setempat yang kemudian dikutip media lokal, Sabtu (9/7).

Pria 41 tahun bernama Tetsuya Yamagami itu mengatakan dia memiliki dendam terhadap "organisasi tertentu" yang kemungkinan adalah kelompok agama.

BACA JUGA:  Merinding, Penembakan Mantan PM Jepang Shinzo Abe Kejutkan Dunia

Kyodo News yang mengutip polisi melaporkan kelompok keagamaan itu dia yakini terkait dengan Abe.

Namun, laporan itu tidak memerinci siapa pemimpin agama yang masuk dalam target Yamagami. 

BACA JUGA:  Abe Ditembak Mantan Pasukan Elite Bela Diri Jepang

Abe, 67, meninggal pada Jumat (8/7) pagi setelah ditembak dari belakang selama pidato kampanye pemilihan di dekat stasiun kereta api di prefektur barat Nara.

Yamagami ditangkap di lokasi dia memegang senjata rakitan. Menurut polisi, dia membantah melakukan kejahatan karena dirinya menentang keyakinan politik Abe.

Sementara itu, polisi telah melakukan penggerebekan di apartemen Yamagami di Nara pada Jumat dan menemukan bahan peledak dan senjata rakitan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya