Ingin Damai dengan Saudi, Kelompok Houthi Kirim Surat ke PBB

Ingin Damai dengan Saudi, Kelompok Houthi Kirim Surat ke PBB - GenPI.co
Massa pendukung kelompok Houthi di Ibu Kota Sanaa, Yaman. Houthi telah kirim proposal perdamaian ke PBB untuk akhiri konflik dengan Arab Saudi (Foto : BBC)

GenPI.co - Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) menyambut baik proposal perdamaian dari kelompok Houthi di Yaman yang didukung Iran. Houthi ingin mengakhiri semua serangan terhadap Arab Saudi sebagai bagian dari inisiatif perdamaian.

Sebuah pernyataan mengatakan proposal itu dapat mengirim pesan kuat dari keinginan untuk mengakhiri perang.

Tawaran itu datang seminggu setelah serangan drone dan rudal menghantam fasilitas minyak Arab Saudi. Kelompok Houthi mengklaim telah melakukan serangan itu. Namun, AS dan Arab Saudi malah menuding Iran.

Baca juga :

Saudi Perlihatkan Rudal Iran yang Hantam 2 Kilang Minyaknya

Raungan Iblis Terdengar di Arab Saudi, Warga Panik Ketakutan!

Syekh Saudi Kritik Orang Indonesia Suka Selfie di Masjid Nabawi

Teheran membantah kuat terlibat dalam serangan itu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya