Sukses Uji Coba Motor Berbahan Bakar Padat, Korea Utara Tembakkan Rudal Balistik

Sukses Uji Coba Motor Berbahan Bakar Padat, Korea Utara Tembakkan Rudal Balistik - GenPI.co
Korea Utara menembakkan dua rudal balistik beberapa hari setelah mengumumkan keberhasilan uji coba motor berbahan bakar padat untuk sistem senjata - ilustrasi.(Foto: AFP)

GenPI.co - Korea Utara menembakkan dua rudal balistik, Minggu (18/12), beberapa hari setelah mengumumkan keberhasilan uji coba motor berbahan bakar padat untuk sistem senjata baru.

Ketegangan militer di semenanjung Korea telah meningkat tajam tahun ini karena Pyongyang telah melakukan uji coba senjata yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Salah satu yang menyita perhatian dunia adalah  peluncuran rudal balistik antarbenua tercanggih bulan lalu.

BACA JUGA:  Gara-gara Jual Susu Stroberi dan Kopi ke Korea Utara, Pria Asal Singapura Masuk Bui

Kepala Staf Gabungan Korea Selatan (JCS) mengatakan pihaknya mendeteksi dua rudal balistik yang ditembakkan dari daerah Tongchang-ri di provinsi Pyongan Utara.

Dikatakan, rudal ditembakkan dari pukul 11:13 (0213 GMT) hingga 12:05 ke Laut Timur,, mengacu pada perairan yang juga dikenal sebagai Laut Jepang.

BACA JUGA:  Taktik Baru Mata-mata Siber Korea Utara, Bikin Periset Asing Linglung

"Militer kami telah memperkuat pengawasan dan kewaspadaan sambil bekerja sama erat dengan Amerika Serikat dan mempertahankan postur kesiapan penuh," tambah JCS dalam sebuah pernyataan.

Menurut Kementerian Pertahanan Jepang, rudal tersebut terbang sekitar 500 kilometer dan mencapai ketinggian maksimum sekitar 550 kilometer.\

BACA JUGA:  Presiden Ukraina ingin Pidato Jelang Final Piala Dunia, FIFA: Tidak Boleh!

"Ini mengancam perdamaian dan keamanan negara kita, kawasan ini, dan masyarakat internasional, dan itu benar-benar tidak dapat diterima," kata Wakil Menteri Pertahanan Toshiro Ino.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya