Malaysia Gembira Covid-19 Terkendali, Semoga di Indonesia Membaik

Malaysia Gembira Covid-19 Terkendali, Semoga di Indonesia Membaik - GenPI.co
Ilustrasi petugas medis Corona. (Foto: Antara)

Noor Hasyim juga melaporkan adanya 36 kasus COVID-19 baru yang merupakan peningkatan harian terendah sejak Perintah Kontrol Pergerakan (MCO) dilaksanakan pada 18 Maret 2020.

BACA JUGA: Jangan Kaget, 4 Zodiak Ini Ternyata Sangat Egois

Sementara itu, di Indonesia Update Corona 20 April 2020 terdapat penambahan jumlah pasien positif virus corona (covid-19) sebanyak 185 orang.

Menurut Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto, bahwa total hingga Senin (20/4) pukul 12.00 WIB, secara akumulatif, kasus pasien corona di Indonesia tercatat sebanyak 6.760 orang.

"Secara detail kami tambahkan bahwa kasus positif hari ini 185 orang," ujar Achmad Yurianto dalam keterangan resminya di Gedung BNPB, Jakarta Timur, Senin.

BACA JUGA: Jeruk Bali Sebagai Antivirus untuk Mengobati Influenza

Sampai saat ini DKI Jakarta menjadi provinsi terbanyak ditemukan kasus baru pasien corona. Sebanyak 79 kasus baru tercatat ditemukan di ibu kota.

Mengacu persebarannya hari ini, kasus baru pasien corona ditemukan ditemukan di 13 provinsi di Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya