Iran Baik Banget sama Indonesia, Padahal sedang Susah

Iran Baik Banget sama Indonesia, Padahal sedang Susah - GenPI.co
Presiden Iran Hassan Rouhani dan Presiden RI Joko Widodo. Foto: MEHR News Agency

GenPI.co - Pemerintah Iran bersikap baik terhadap Indonesia meskipun sedang kesusahan di tengah pandemi virus corona (covid-19).

Presiden Iran Hassan Rouhani menawarkan bantuan kepada Indonesia untuk memerangi corona.

BACA JUGA: Perlakuan Wali Kota New York pada Umat Islam Bikin Meleleh

Dilansir dari Tehran Times, Senin (26/4), Rouhani sudah berbincang dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) melalui sambungan telepon.

Rouhani menjelaskan, negaranya sudah membuat kemajuan dalam hal ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek) serta pabrik peralatan yang dibutuhkan untuk membasmi virus corona.

Di antaranya adalah alat diagnosis, ventilator, masker N95, serta sistem CT scan.

“Kami siap berinteraksi dan bekerja sama dengan Indonesia,” kata Rouhani.

Iran sendiri sebenarnya sedang kesusahan karena tengah mendapatkan sanksi yang diinisiasi oleh Amerika Serikat (AS).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya