Kematian di Amerika Makin Mengerikan, Warga Malah Asyik Liburan

Kematian di Amerika Makin Mengerikan, Warga Malah Asyik Liburan - GenPI.co
Kematian di Amerika Makin Mengerikan, Warga Malah Asyik Liburan - ilustrasi (Foto: pixabay)

GenPI.co - Angka kematian akibat covid-19 di Amerika Serikat (AS) sudah mendekati 100.000 jiwa. Namun, warganya terlihat santuy tengah berjemur di pantai, memancing dari perahu, dan berjalan-jalan di trotoar selama liburan akhir pekan.

Saat ini masyarakat AS sedang liburan Memorial Day yang menandai dimulainya musim panas. 

BACA JUGA: Surga Dunia, Miliki 5 Zodiak Ini Sebagai Pasangan Paling Setia

Biasanya masyarakat AS melakukan upacara penghormatan bagi mereka yang telah gugur perang dan seluruh pemakaman dihiasi oleh bendera Amerika. 

Namun, tahun ini, menjadi hari berduka atas hilangnya lebih dari 97.000 nyawa karena pandemi virus corona di AS.

Dikabarkan nama dan rincian terpilih dari 1.000 korban sebagai gambaran kemanusiaan dari nyawa-nyawa yang hilang, seperti dilansir dari The New York Times. 

"Kami berusaha memanusiakan angka-angka yang terus tumbuh dan telah mencapai kenaikan yang tak terduga, sehingga benar-benar sulit untuk dipahami lagi," ujar Marc Lacey, editorial nasional surat kabar tersebut.

BACA JUGA: Tanpa Polesan Wajah, 4 Zodiak Ini Mampu Memikat Pria

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya