China Sukses Uji Coba Vaksin Virus Corona, 99 Persen Manjur

China Sukses Uji Coba Vaksin Virus Corona, 99 Persen Manjur - GenPI.co
Ilustrasi vaksin virus corona. (Pixabay)

GenPI.co - China sukses uji coba vaksin virus corona tahap kedua. Para ilmuwan yakin vaksin covid-19 itu 99 persen akan berhasil.

Perusahaan bioteknologis yang berbasis di Beijing saat ini memiliki vaksin Corona yang tengah memasuki uji coba tahap kedua. Lebih dari 1.000 relawan berpartisipasi dalam pengembangan vaksin mereka. 

BACA JUGA: New Normal, Benda Ini Wajib Dibawa dalam Tas

Perusahaan juga mengatakan sedang dalam pembicaraan awal untuk mengadakan uji coba tahap ke 3, bagian akhir dari proses uji coba di Inggris.

Seorang peneliti di Sinovac, apakah menurutnya vaksin itu akan berhasil. "Ya, ya. Pasti berhasil, 99 persen pasti," jawabnya kepada Sky News, Sabtu (30/5).

Bulan lalu Sinovac menerbitkan hasil dalam jurnal ilmiah Science yang menunjukkan vaksin, yang disebut CoronaVac, telah berhasil diuji coba pada monyet.

Helen Yang, Direktur Senior, Sinovac mengatakan perusahaan tersebut sedang dalam negosiasi untuk melakukan uji coba tahap tiga dan juga terakhir di Inggris.

"Kami sedang bicara dengan beberapa negara Eropa dan Inggris. Saat ini adalah tahap yang masih sangat awal untuk diskusi."

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya