Rusia Uji Coba Vaksin Covid-19 di Rumah Sakit Militer

Rusia Uji Coba Vaksin Covid-19 di Rumah Sakit Militer - GenPI.co
Presiden Rusia Vladimir Putin saat mengunjungi institut di Moskow, Rusia. Foto: Antara

GenPI.co - Rusia sedang menyelesaikan tahap akhir uji klinis calon vaksin covid-19. Hasil awal dari vaksin yang dikembangkan oleh Gamaleya Institute di Moskow menunjukkan vaman untuk digunakan.

"Sekitar 14-15 Agustus, saya harap, jumlah kecil vaksin yang seharusnya dapat kami produksi akan memasuki sirkulasi publik," kata Alexander Ginsburg, direktur institut, Senin (13/7).

Ini akan setara dengan uji coba Tahap III, sebab orang yang mendapatkan vaksin akan tetap di bawah pengawasan, lapor RIA, megutip Ginsburg.

Uji coba Tahap I dan II biasanya menguji keamanan obat sebelum memasuki uji coba Tahap III, yang menguji keefektifan dalam kelompok relawan yang lebih besar.

Uji coba vaksin Gamaleya Institute pada manusia dimulai pada 18 Juni, dengan sembilan relawan menerima satu dosis, dan sembilan lainnya menguji dosis penguat harapan.

Kelompok itu tidak mengalami efek samping signifikan apa pun dan akan diperbolehkan pulang dari rumah sakit, mengutip direktur Universitas Sechenov di Moskow, tempat uji coba berlangsung.

"Sebanyak 20 relawan lainnya diberikan vaksin corona di rumah sakit militer, dan hasilnya imun mereka kuat," kata Kementerian Pertahanan, yang terlibat dalam uji coba tersebut. (ant)
 

Heboh..! Coba simak video ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya