Jangan Coba Serang Iran, Kekuatan Militernya Mengerikan

Jangan Coba Serang Iran, Kekuatan Militernya Mengerikan - GenPI.co
Ilustrasi: istockphotos

GenPI.co - Rusia mengulas gambaran kengerian kekuatan militer Iran ke dunia. Rudal balistik Iran yang diluncurkan dari bawah tanah disebut sangat berbahaya dan mengejutkan bagi siapa pun yang menyerang Iran.

Lontaran kengerian itu diangkat Rusia. Dari kacamata Rusia, kekuatan militer darat, laut, udara, Iran sangat mengerikan. Itu belum termasuk kejutan bawah tanahnya. 

BACA JUGA: Belanja Online Bikin Lupa Ingatan, Zodiaknya Jadi Lemah Iman

Dengan kekuatan militer seperti ini, Rusia menyatakan tak akan ada negara apalagi musuh yang berani menyerang Iran. Bila nekat, Rusia yakin Iran akan membalasnya dengan hebat.

Kepala Pusat Studi Politik-Militer Rusia Anatoly Tsyganok pun menyebut latihan militer yang dilakukan Korps Pengawal Revolusi Islam di Teluk Persia menjadi bukti kekuatan militer Iran. 

Bagi Rusia, ini merupakan peringatan serius bagi musuh-musuh Iran. Utamanya Amerika Serikat (AS).

Bagi Tsyganok, manuver itu menunjukkan dahsyatnya kekuatan Iran di laut dan udara. Imbas manuver tadi diyakini membuat Negara lain akan berpikir dua kali untuk menyerang Iran. Amerika sekali pun belum tentu berani membuat Iran gusar.

Contoh riilnya sudah dibuktikan Iran. Saat Letnan Jenderal Qasem Soleimani dibunuh oleh Angkatan Darat Amerika di Baghdad, Januari lalu, Iran langsung membalas. Pangkalan udara Amerika di Irak jadi bidikan sasaran kemarahan Iran.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya