Gempa Bikin Turki dan Yunani Kembali Bergandengan Tangan

Gempa Bikin Turki dan Yunani Kembali Bergandengan Tangan - GenPI.co
Rumah-rumah rusak akibat gempa bumi di Samos, Yunani, pada 30 Oktober 2020. (Foto: Antara/Xinhua/Nikos Hadjiiakovou)

GenPI.co - Gempa bumi besar berkekuatan 6,7 skala Richter mengguncang Laut Aegea yang terletak di antara pesisir Turki dan Pulau Samos di Yunani terasa hingga Turki. 

Bencana itu membuat kedua negara itu kembali bergandeng tangan setelah sebelumnya sempat bersitegang akibat sumber daya hidrokarbon di kawasan laut Mediterania Timur.

BACA JUGA: Kapal Perang Kanada di Taiwan, China Siagakan Armada Tempur Andal

Gempa bumi terjadi pada Jumat (30/10). Kantor berita nasional Yunani AMNA mengutip media Turki melaporkan, sedikitnya 12 orang tewas dan lebih dari 500 lainnya terluka akibat gempa di yang berpusat di kota tepi laut Izmir, Turki itu.

Para pemimpin Yunani pun menyampaikan belasungkawa dan menawarkan bantuan kepada Turki. 

 "Tragedi kemanusiaan tidak mengenal perbatasan. Kami berharap korban jiwa seminimal mungkin, dan tugas kita sekarang adalah memberikan dukungan secepatnya untuk pulau tersebut." tulis Presiden Yunani Katerina Sakellaropoulou di Twitter.

Perdana Menteri Yunani Kyriakos Mitsotakis  di media sosialnya juga mengatakan telah menelpon Presiden Turki untuk mengucapkan belasungkawa.

"Terlepas dari seluruh perbedaan kita, inilah saat ketika rakyat kita perlu bersatu," tulisnya. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya