OMG! China Akan Bangun Bendungan Terbesar di Dunia, Ini Tujuannya

OMG! China Akan Bangun Bendungan Terbesar di Dunia, Ini Tujuannya - GenPI.co
Ilustrasi-Bendera China. Foto: Shutterstock.

GenPI.co - China berencana membangun bendungan pembangkit listrik tenaga air terbesar dunia di kaki bukit Himalaya, tempat peradaban Yarlung kuno mendirikan Kekaisaran Tibet pertama.

Pada November tahun lalu, media milik negara China membagikan rencana pembangunan bendungan besar 60 gigawatt di sungai Yarlung Tsangpo di Daerah Otonomi Tibet (TAR).

BACA JUGA: Cerita Muslim Inggris Menerima Vaksin Covid-19 di Masjid

Sekarang dengan tujuan mencapai netralitas karbon pada tahun 2060, Beijing telah melipatgandakan upayanya pada proyek pembangkit listrik tenaga air di Tibet, meskipun bendungan tersebut telah menuai kritik dari kelompok hak asasi dan pencinta lingkungan Tibet.

Kepala Lingkungan dan Pembangunan di Institut Kebijakan Tibet, Tempa Gyaltsen Zamlha, mengatakan penghormatan terhadap alam ini lahir dari lanskap unik Dataran Tinggi Tibet dan sudah ada sejak berabad-abad yang lalu.

Tetapi sejak China, yang dikendalikan oleh Partai Komunis (PKC), mencaplok Tibet pada tahun 1950, Zamlha mengatakan bahwa warga Tibet telah kehilangan semua suara atas apa yang terjadi di tanah mereka.

“Kami sama sekali tidak memiliki bendungan sebelum pendudukan Tiongkok, bukan karena kami tidak dapat memanfaatkannya, tetapi karena kami sangat menghormati sifat sungai,” katanya, seperti dilansir dari Aljazeera, Senin (8/2/2021).

Selain itu, berasal dari gletser di barat Tibet, Yarlung Tsangpo mencapai ketinggian hampir 5.000 meter (16.404 kaki) di atas permukaan laut, menjadikannya sungai tertinggi di dunia saat meliuk-liuk melintasi pegunungan Himalaya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya