Militer Myanmar Kuat Banget, Politikus Dibuat Ambyar

Militer Myanmar Kuat Banget, Politikus Dibuat Ambyar - GenPI.co
Polisi berjaga di sepanjang jalan di ibu kota Myanmar, Naypyidaw.(AFP PHOTO/THET AUNG)

GenPI.co - Kekuatan militer Myanmar sulit ditandingi di negerinya. Setelah bungkam demonstran, militer juga sukses bikin pamor politikus Myanmar jadi ambyar.

Panglima Angkatan Bersenjata Myanmar (Tatmadaw), Jenderal Min Aung Hlaing, menyalahkan para politikus.

BACA JUGA: Weton Cerdas Penguasa Dunia, Nasibnya Bakal Kaya Raya

Semua dinilai tidak becus menyelesaikan sengketa hasil pemilihan umum sehingga memicu kudeta.

Pernyataan itu disampaikan Min dalam pidato yang disiarkan melalui stasiun televisi Myawaddy TV, Selasa (9/2).

“Kami sudah meminta Komisi Pemilihan Umum, parlemen (Hluttaw) dan presiden untuk menyelesaikan masalah daftar pemilih. Tetapi mereka gagal,” kata Min seperti dilansir Reuters.

BACA JUGA: Weton Mumpuni! Muda Disuka, Tua Kaya Raya

Militer Myanmar menganggap pemilu yang dimenangkan Aung San Suu Kyi dan Partai Liga Nasional untuk Demokrasi (NLD) itu curang. Tatmadaw menuding setidaknya 8 juta pemilih palsu terdaftar dalam pemilu lalu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya