Tragis, 50 Migran Hilang dalam Insiden Kapal Terbalik di Italia

Tragis, 50 Migran Hilang dalam Insiden Kapal Terbalik di Italia - GenPI.co
Ilustrasi-Kapal terbalik. Foto: Reuters.

GenPI.co - Penjaga pantai Italia telah meluncurkan operasi penyelamatan setelah sebuah kapal yang membawa setidaknya 50 migran hilang setelah insiden kapal terbalik semalaman di lepas pantai Lampedusa, Sabtu (20/2/2021).

Dilansir AFP, Minggu (21/2/2021), penjaga pantai mengatakan bahwa insiden itu terjadi 15 mil laut (28km) di lepas pantai selatan pulau Sisilia ketika kru darurat berusaha membawa orang-orang ke atas kapalnya.

BACA JUGA: Situasi Makin Mencekam, Ledakan Bom di Afghanistan Tewaskan Warga

Sementara, seorang juru bicara menerangkan sejauh ini 45 orang telah diselamatkan dan sebuah helikopter telah dikerahkan untuk membantu menemukan korban.

Menurut data terakhir yang dikumpulkan oleh kementerian dalam negeri, 2.931 migran mencapai Italia tahun ini dengan perahu dibandingkan dengan 2.065 yang tiba pada periode yang sama tahun lalu.

Lampedusa adalah salah satu titik masuk pertama bagi para migran yang mencoba mencapai Eropa dengan menyeberangi Laut Mediterania dari Afrika.

BACA JUGA: Serangan Roket Misterius Hantam Markas Militer Irak

UNHCR menggambarkan Mediterania tengah sebagai rute migrasi paling berbahaya di seluruh dunia, lantaran satu dari enam orang yang meninggalkan pantai Afrika Utara meninggal.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya