Titah Maut Taliban Menggemparkan Dunia, Seret AS, Biden Ketakutan

Titah Maut Taliban Menggemparkan Dunia, Seret AS, Biden Ketakutan - GenPI.co
Anggota kelompok Taliban. Foto: Reuters/Parwiz.

GenPI.co - Taliban mengancam akan melanjutkan permusuhan terhadap pasukan asing di Afghanistan jika mereka tidak memenuhi batas waktu 1 Mei 2021 mendatang, untuk mundur.

"Jika batas waktu 1 Mei tidak terpenuhi, Taliban akan memaksa untuk  melanjutkan jihad dan perjuangan bersenjata melawan pasukan asing untuk membebaskan negaranya," demikian pernyataan Taliban, seperti dilansir dari Aljazeera, Sabtu (27/3/2021).

BACA JUGA: Merinding, Turki Kirim Hawa Neraka ke China, Xi Jinping Ketakutan

Ancaman kelompok bersenjata itu menyusul komentar Presiden AS Joe Biden, yang menyatakan akan sulit untuk menarik pasukan AS terakhir pada tenggat waktu, yang disepakati dengan Washington tahun lalu.

“Bukan niat saya untuk tinggal di sana untuk waktu yang lama. Kami akan pergi. Pertanyaannya adalah kapan kita pergi," jelas Biden.

Sebelumnya, di bawah kesepakatan Februari 2020 yang dinegosiasikan oleh pemerintahan pendahulu Biden, Donald Trump, AS berjanji untuk menarik 2.500 pasukan AS yang tersisa di Afghanistan.

Sebagai imbalannya, Taliban berjanji untuk meninggalkan kekerasan, mencegah kelompok-kelompok seperti al-Qaeda menggunakan Afghanistan sebagai pangkalan untuk menyerang sasaran AS dan sekutunya dan memasuki pembicaraan damai intra-Afghanistan.

BACA JUGA: Taiwan Perkenalkan Rudal Pembelah Bumi, China Melongo Ketakutan

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya