Jurus Dewa Mabuk Taiwan, Bisa Bikin Militer China Ambyar

Jurus Dewa Mabuk Taiwan, Bisa Bikin Militer China Ambyar - GenPI.co
Angkatan darat, laut, dan udara Taiwan menggelar latihan militer penembakan langsung dengan simulasi untuk memukul mundur pasukan musuh. Foto: Reuters.

GenPI.co - Taiwan akan menjalankan delapan hari permainan perang berbantuan komputer bulan ini untuk memberikan perlawanan ke China.

Beberapa hari setelah China mengatakan sebuah kapal induk sedang melakukan latihan di dekat pulau itu dan latihan semacam itu akan menjadi rutinitas.

BACA JUGA: Militer Myanmar Bisa Jumpalitan, Diam-diam Ada Manuver Mematikan

Simulasi komputer dari serangan China di Taiwan akan dilakukan dari 23 hingga 30 April dan akan membentuk fase pertama dari permainan perang tahunan terbesar Taiwan, latihan Han Kuang.

Dilansir Reuters, Rabu (7/4/2021), Taiwan yang diklaim China telah berada di bawah tekanan militer yang meningkat dari Beijing dalam beberapa bulan terakhir, dengan angkatan udara China hampir setiap hari melakukan serangan di zona identifikasi pertahanan udara Taiwan.

"Latihan tersebut dirancang berdasarkan ancaman musuh terberat, yang mensimulasikan semua kemungkinan skenario invasi musuh di Taiwan," kata Mayor Jenderal Liu Yu-Ping dalam keterangannya.

Dia juga menyebut, latihan tersebut akan menggunakan sistem Simulasi Tingkat Teater Bersama dan akan berlangsung selama 24 jam sehari.

Sebelumnya, Angkatan Laut China menerangkan bahwa kelompok kapal induk China sedang melakukan latihan di dekat Taiwan dan latihan semacam itu akan menjadi rutin, menandai peningkatan ketegangan lebih lanjut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya