Iran Tebar Ancaman, Nuklirnya Buat AS dan Israel Sempoyongan

Iran Tebar Ancaman, Nuklirnya Buat AS dan Israel Sempoyongan - GenPI.co
Fasilitas pengayaan nuklir Iran di Natanz. Foto: Reuters/Presidential Official Website/Handout.

"Keinginan bangsa Iran adalah pembuat keajaiban dan itu akan meredakan konspirasi apapun," kata Qalibaf yang dikutip televisi pemerintah.

Sementara, 60 persen lebih tinggi dari tingkat mana pun yang diperkaya uranium Iran sebelumnya, itu masih lebih rendah dari tingkat senjata 90 persen.

Seblumnya, Iran telah memperkaya hingga 20 persen, bahkan itu adalah langkah teknis singkat untuk tingkat persenjataan. Kesepakatan itu membatasi pengayaan Iran menjadi 3,67 persen.

Langkah tersebut juga dapat menginspirasi tanggapan lebih lanjut dari Israel di tengah perang bayangan yang telah berlangsung lama antara negara-negara tersebut.

BACA JUGA: Iran Singgung Nuklir Penghancur Bumi-Langit, Dunia Dibuat Melongo

Selain itu, Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu telah berjanji tidak akan pernah mengizinkan Teheran mendapatkan senjata nuklir dan negaranya telah dua kali terlebih dahulu membom negara-negara Timur Tengah untuk menghentikan program atom mereka.

Namun, Teheran telah menyatakan bahwa program nuklirnya untuk tujuan damai dan tidak bertujuan untuk membuat bom atom.(*)

Jangan lewatkan video populer ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya