Uniknya Taman Batu Organik

Uniknya Taman Batu Organik - GenPI.co
Taman Batu Organik dipenuhi susunan batu yang unik. (Foto:Ellyan Firmas)

Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan, identik dengan Bukit Jempol dan beberapa air terjunnya yang ciamik. Tapi tahukah kamu kalau kota yang berjarak 220 km dari Palembang ini punya satu destinasi unik? Tempat itu bernama Taman  Batu Organik

Taman Batu Organik berlokasi di Desa Bandu Agung, Kecamatan Muara Payang. Untuk mencapainya, kamu dapat menggunakan moda transportasi kereta api dari Stasiun Kereta Api Kertapati Palembang menuju Stasiun Kereta Api Lahat. Perjalanan kemudian dilanjutkan ke Kecamatan Muara Payang atau menggunakan kendaraan bermotor dari langsung ke Muara Payang. Sampai di Muara Payang, kita masih harus berjalan kaki melalui jalan setapak dan sedikit menanjak diantara kebun kopi milik warga, selama lebih kurang 20 menit.

Mau tahu apa keunikan taman ini? Taman Batu Organik ini terdapat susunan bebatuan bekas letusan gunung. Pemiliknya ini bernama Pak Damsi. Melihat banyak sekali bebatuan bekas erupsi gunung di tanahnya, kemudian timbul gagasan untuk membangun sebuah taman unik dengan memanfaatkan apa yang ada disekitarnya.Batu-batu tersebut ia gali dari dalam tanah kemudian disusun tanpa menggunakan semen, tali pengikat atau perekat lainnya. Seperti berjodoh, bebatuan ini bisa disusun dengan baik membentuk ornamen-ornamen yang diinginkan. 

Pak Damsi mulai membangun taman ini sejak tahun 1980. Awal mulanya beliau mengerjakan penggalian batu dan menyusunnya sendirian, namun kini beliau telah memiliki beberapa orang asisten yang membantunya menyusun dan merawat taman.

Taman batu ini semakin menarik dengan tanaman buah, sayuran dan bunga yang ditanam secara organik dan ditata apik di lahan seluas tiga hektar ini. Bahkan kini Pak Damsi sedang menyiapkan bibit pohon kurma untuk ditanam di tamannya itu.

keunikan lain dari taman ini adalah view-nya yang  instagramable banget, guys. Ketika GenPI Sumatera Selatan menjadikan Taman Batu Organik ini sebagai lokasi  famtrip beberapa waktu silam, beberapa bagian taman dijadikan spot foto yang instagenic. Nggak butuh waktu lama, footo-foto itu langsung langsung ngehits di medsos. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya