CEC 2018 Diharapkan Dongkrak Wisatawan

CEC 2018 Diharapkan Dongkrak Wisatawan - GenPI.co
Cilegon Ethnic Carnival 2018

Tahun ini, Cilegon Ethnic Carnival (CEC) sudah lima kali diselenggarakan. Ada harapan dari penyelenggaraan perhelatan ini.  CEC diharapkan dapat membantu pencapaian target jumlah wisatawan domestik maupun mancanegara yang telah ditetapkan Kementerian Pariwisata.

Hal tersebut diungkapkan Deputi bidang Pengembangan Pemasaran Pariwisata Nusantara Kemenpar Komang Ayu. Memberi sambutan dalam pembukaan CEC, di depan kantor Walikota Cilegon, Komang Ayu mengungkapkan bahwa pemerintah pusat menetapkan target kunjungan 15 juta wisatawan mancanegara.  Target  devisa dari kunjungan tersebut adalah Rp500 triliun.

Sementara untuk wisatawan domestik, Kemenpar juga mematok target. Sebanyak 265 juta pergerakan wisatawan dengan estimasi pengeluaran biaya mencapai Rp236 triliun.

“Untuk mencapai dua target itu perlu koordinasi dan sinkronisasi program antara (pemerintah) pusat dan daerah. Kemenpar hanya mengatur kebijakan karena itu dukungan pemerintah daerah sangat penting dalam mencapai target jumlah wisatawan,” ujar Komang.

Penyelenggaraan Cilegon Ethnic Carnival diharapkan menjadi alternatif wisata yang dapat menjadi pilihan wisatawan. CEC juga diharapkan mampu menjadi ajang promosi  Tanjung Lesung di Pandeglang yang termasuk dalam 10 destinasi unggulan pengembangan pariwisata Tanah Air. “Kita berharap bukan hanya wisatawan dalam negeri tetapi wisatawan mancanegara juga datang berbondong-bondong ke Cilegon,” tuturnya.

Cilegon Ethnic Festival 2018 menampilkan pameran busana modern kontemporer dan kesenian dari berbagai budaya Nusantara. Belasan komunitas paguyuban etnis di antaranya Cilegon,Serang,  Tionghoa, Tapanuli, Lampung, Sunda, Jawa Tengah, Jawa Timur, Minang, Lampung hingga Papua berpartisipasi dalam acara tahunan itu.

Selain Cilegon Ethnic Carnival, HUT ke-18 Kota Cilegon juga dimeriahkan dengan kegiatan Sail Krakatau.  Itu adalah  paket kunjungan wisata untuk menikmati keindahan Anak Gunung Krakatau langsung dari atas kapal.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya