Pariwisata Melejit, Pengangguran di Bali Turun

Pariwisata Melejit, Pengangguran di Bali Turun - GenPI.co
Pariwisata Bali. (Foto: Kadolog.com)

Kabar gembira dari Bali nih guys. Masuk kuartal kedua tahun ini, pariwisata di Pulau Bali terus menunjukkan tren positif. Imbasnya, kesejahteraan masyarakat Bali meningkat. Itu karena angka penggangguran Bali menurun 0,42 %. Kalau Teh Syahrini bilang, alhamdulliah banget yah!

Ini bukan hoax loh, guys. Penurunan angka pengangguran itu dirilis oleh Badan Pustak Statistik Bali. Dalam data disebutkan, jumlah pengangguran terbuka turun 0,42% pada Februari 2018. Prosentase tersebut hasil komparasi dengan periode bulan sama di tahun sebelumnya.

“Perekonomian Bali digerakan sektor pariwisata. Positifnya kinerja pariwisata menggerakan ekonomi. Lapangan kerja tumbuh dan tingkat pengangguran turun cukup signifikan hingga 0,42%. Selain warga Bali, hasil ini juga dinikmati warga dari luar pulau ini,” begitu penjelasan  Kepala BPS Provinsi Bali Adi Nugroho. 

Yuk serius sedikit, guys. Menurut Adi, penurunan 0,42%, tingkat pengangguran di Bali pada periode Februari menyisakan 0,86%. Angka riilnya pun sekitar 22.345 orang. Bandingkan dengan tingkat pengangguran di Februari 2017 yang mencapai 1,28%. Jumlah tersebut juga menurun 0,62% bila dikomparasi dengan Agustus 2017 yang mencapai 1,48%.

“Jumlah angkatan kerja otomatis mengalami kenaikan. Lalu, pengangguran turun. Jumlah kenaikan angkatan kerja mencapai 147.449 orang di Februari. Untuk Agustus angkanya mencapai 186.636 orang. Kondisi ini tentu harus terus didorong dan diupayakan positif. Apalagi, rapor pertumbuhan pariwisata memang bagus,” jelas Adi lagi.

Progress positif pertumbuhan wisman dimiliki Bali. Sepanjang Februari 2018, angka kunjungan wisman tumbuh 26,35%. Total ada 452.423 wisman atau naik 94.358 dari bulan Januari. Otomatis sepanjang dua bulan awal di 2018 ini, Pulau Dewata sudah dikunjungi 805.538 wisman. Kenaikan ini didukung oleh pergerakan positif wisman dari beberapa negara.

Nah, sekarang sudah tahu kan, kalau pariwisata punya peran besar dalam menurunkan tingkat pengangguran? Semoga daerah lain di Indonesia juga semakin meningkat pariwisatanya. Dengan begitu, angka penangguran juga bisa ditekan turun.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya