Tidur Setelah Makan Bisa Picu Serangan Jantung, Hati-hati Guys!

Tidur Setelah Makan Bisa Picu Serangan Jantung, Hati-hati Guys! - GenPI.co
Tidur Setelah Makan Bisa Picu Serangan Jantung, Hati-hati Guys! - Ilustrasi tidur. Foto: elements envato

GenPI.co - Kebiasaan langsung tidur setelah makan bisa menimbulkan dampak buruk bagi kesehatan.

Dokter Anna Kartika M.Biomed mengatakan kebiasaan tersebut dapat menyebabkan serangan jantung.

"Menurut penelitian, orang yang makan berat dan langsung tidur kurang dari dua jam 2,8 kali lebih mungkin mengalami peningkatan tekanan darah sepanjang malam," ujar Anna kepada GenPI.co, Minggu (24/4).

BACA JUGA:  Jangan Keliru, Santan Bukan Penyebab Sakit Jantung, Ini Faktanya

Anna mengatakan jika tekanan darah tidak turun dan terus terjadi dalam waktu yang lama, hal itu akan meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular.

"Misalnya, penyakit jantung koroner, serangan jantung, stroke, dan penyakit kronis lainnya," imbuhnya.

BACA JUGA:  Manfaat Dahsyat Makan Jantung Pisang, Penyakit Ganas Bisa Ambrol

Anna mengatakan penyakit lain yang mungkin timbul ialah asam lambung.

Menurut Anna, hal itu terjadi karena makanan yang masuk ke tubuh tidak dicerna dengan baik.

BACA JUGA:  Apa Mandi Air Panas Bisa Bikin Sakit Jantung hingga Kanker Kulit?

"Gejalanya ialah nyeri di sekitar lambung dan perut kiri atas. Selain itu, ada sensasi panas di dada," ungkapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya