Cemas Berlebihan saat Asam Lambung Naik? Penderita GERD Wajib Tahu ini

Cemas Berlebihan saat Asam Lambung Naik? Penderita GERD Wajib Tahu ini - GenPI.co
Penyakit GERD bisa menurunkan kualitas tidur penderitanya. Foto: envato elements

Seseorang yang memiliki gaya hidup tidak sehat, seperti kebiasaan makan terlalu cepat, berbaring setelah makan, atau mengonsumsi makanan berlemak dapat memperburuk refluks lambung. Selain itu, kondisi cemas dan stres juga bisa memperburuk refluks asam.

GERD dan anxiety saling berkaitan layaknya siklus. Sebab, tekanan psikologis yang sedang dialami seseorang dapat memengaruhi motilitas esofagus.

Di mana kondisi ini mengacu pada pergerakan kerongkongan untuk memindahkan makanan dari mulut ke perut

BACA JUGA:  Pengidap GERD Wajib Tahu, Soda Kue Bikin Asam Lambung Ambrol

Obat asam lambung sendiri bisa berupa obat-obatan dari apotek, seperti antasida, penghambat reseptor H-2, atau proton pump inhibitors. Beberapa obat tersebut dipercaya efektif untuk menyembuhkan kerongkongan yang meradang akibat asam lambung.

Selain itu, ada beberapa cara alami yang dapat dilakukan, di antaranya olahraga secara teratur, melakukan meditasi dan mengendalikan rasa cemas dengan langkah-langkah relaksasi.(*)

BACA JUGA:  Asam Lambung Sering Kambuh, Penderita GERD Konsumsi 3 Bahan Alami

Jangan sampai ketinggalan! Kamu sudah lihat video ini ?

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya