Ini 3 Penyakit yang Kerap Muncul Saat Musim Hujan, Waspada!

Ini 3 Penyakit yang Kerap Muncul Saat Musim Hujan, Waspada! - GenPI.co
Ini 3 Penyakit yang Kerap Muncul Saat Musim Hujan, Waspada! - Ilustrasi musim hujan. Foto: dok. GenPI.co

GenPI.co - Musim hujan telah datang, begitu pula penyakit penyertanya.

Dokter dari RS Pondok Indah dr. Kristanti Diliasari mengatakan bahwa penyakit penyerta yang muncul di musim hujan terjadi akibat suhu udara yang lebih dingin daripada biasanya.

Suhu yang dingin memudahkan virus untuk berkembang biak dan berpindah tempat. Sementara itu, sistem kekebalan tubuh manusia bekerja lebih lemah pada suhu yang dingin.

BACA JUGA:  BMKG Sebut Sebagian Jakarta Hujan Deras pada Sabtu Sore

Akibatnya, virus lebih mudah untuk menginfeksi tubuh.

“Ditambah lagi kehadiran banjir sebagai media penyebaran bakteri dan virus juga menjadi lebih cepat dari biasanya,” ujarnya, dilansir dari Antara, Minggu (6/11).

BACA JUGA:  Jaga Daya Tahan Tubuh Saat Musim Hujan dengan Pola Makan Sehat

Berikut ini tiga penyakit yang kerap muncul saat musim hujan.

1. Diare

Diare merupakan gangguan buang air besar dengan konsistensi lembek atau cair dan intensitas yang lebih sering dari biasanya.

BACA JUGA:  Hujan Lebat Turun di Sejumlah Kota Besar Indonesia, Please Hati-Hati!

Penyakit ini terjadi karena adanya kontaminasi bakteri atau virus pada saluran pencernaan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya