Tak Usah ke Bengkel, Ini 6 Cara Simpel Merawat Mobil dari Rumah

Tak Usah ke Bengkel, Ini 6 Cara Simpel Merawat Mobil dari Rumah - GenPI.co
Volkswagen is picking up the pace of its Business Model 2.0 and. Mobil listrik VW ID.3. (ANTARA/Volkswagen)

Debu yang menempel pada kaca mobil kalau dibiarkan begitu saja akan menyebabkan tumbuhnya jamur pada permukaan kaca mobil. Karena itu, membersihkan kaca mobil secara berkala sangat penting untuk kebersihan mobil kamu.

Membersihkan kaca mobil pun tidak boleh sembarangan, harus menggunakan sabun khusus dan lap yang lembut agar tidak merusak permukaan kaca. Selain kaca mobil, wiper juga harus dibersihkan secara berkala agar tetap berfungsi dengan baik.

Memanaskan Mobil untuk Mencegah Overheating

BACA JUGA:  Mobil Listrik Hyundai Laris Manis, Targetnya Besar

Memanaskan mobil merupakan hal yang penting tapi sering terlewatkan. Mesin dalam mobil yang terparkir lama cenderung menjadi haus karena oli tidak melumasi komponennya dengan baik.

Dalam jangka panjang, mobil yang tidak dipanaskan akan mengakibatkan kebocoran kompresi dan berlanjut kepada overheating. Untuk itu kamu sebaiknya memanaskan mobil, setidaknya sekali dalam seminggu untuk menghindari kendala khususnya kompresi yang bocor.

BACA JUGA:  Wow! Perempuan Asal Indonesia Jadi Bos Produsen Mobil Mewah

Pastikan Ban Mobil Memiliki Tekanan Angin yang Cukup

Jangan sekali-kali mengabaikan hal ini, karena akan membuat ban kamu kempes dan mobil tidak dapat digunakan. Sebaiknya kamu memeriksa kembali tekanan angin untuk menghindari ban bocor.

Walaupun dalam masa PPKM, ban kamu harus tetap dalam kondisi aman jika sewaktu-waktu mobil diperlukan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya