IPW Bongkar Fakta Mengejutkan, Skakmat KPK, Bisa Mati Kutu

IPW Bongkar Fakta Mengejutkan, Skakmat KPK, Bisa Mati Kutu - GenPI.co
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Foto: Dok KPK.

GenPI.co - Ketua Presidium Indonesia Police Watch (IPW) Neta S Pane meminta penyidik Komisi Pemberantasan Korupi (KPK), AKP SR yang diduga memeras Walikota Tanjungbalai M Syahrial harus dituntaskan secara transparan.

"Jika penyidik KPK dari Polri itu disembunyikan dikhawatirkan, ada upaya 'melindunginya' dan kasusnya menjadi abu abu ditelan bumi," tegas dia dalam pernyataannya kepada GenPI.co, Kamis (22/4/2021).

BACA JUGA: Bang Neta IPW Sebut Bakal Ada Teror Susulan! Pak Polisi, Tolong

Lebih lanjut, Neta menerangkan bahwa kasus yang menghancurkan kepercayaan publik ini untuk KPK bukan yang pertama kali terjadi.

"Januari 2020 KPK juga pernah mengalami kasus yang sangat memalukan. Personel KPK berinisial IGAS mencuri barang bukti, berupa emas seberat 1,9 kg," kata dia.

IPW memastikan akibat perbuatannya IGAS akhirnya dipecat dari KPK. Namun, IPW menilai penanganan kasus IGAS tidak transparan dan cenderung ditutup-tutupi.

Baginya, untuk para tersangka korupsi, KPK dengan gagah berani mempermalukannya dengan rompi orange dan diberitakan oleh media massa.

BACA JUGA: IPW Bongkar Fakta Mengejutkan Kapolri Listyo Sigit, Bikin Jokowi

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya