Puan, Anies Baswedan, dan AHY Jangan Dibebani Politik Masa Lalu

Puan, Anies Baswedan, dan AHY Jangan Dibebani Politik Masa Lalu - GenPI.co
AHY saat bertemu Puan Maharani di Gedung DPR. FOTO: Antara

GenPI.co - Politikus Demokrat Andi Arief berharap Pilpres di 2024 mendatang lebih dari dua pasangan calon presiden. Pasalnya, untuk mencegah terjadinya politik identitas.

Hal itu disampaikan dalam acara hasil survei Indomatrik, bertemakan “Survei Persepsi dan Perilaku Publik Terhadap Tingkat Elektabilitas capres dan cawapres di Jakarta, Jumat (23/4).

BACA JUGA: Pertemuan PKS-Demokrat, Pengamat Sebut Ada Percikan Pilpres 2024

“Kami berharap lebih banyak calon presiden. Apalagi sekarang orang-orang seperti Puan, Anies, AHY, ini jangan dibebani dengan masalah-masalah begitu di 2024,” kata Andi.

Mantan Staf Khusus Presiden era SBY ini menegaskan, untuk 2024 mendatang harus ada warna baru dan bangkit dari persoalan lama yang menjadikan perpecahan.

BACA JUGA: Jika Nadiem Makarim Out, Ini Dia Calon Penggantinya

"Masa persoalan dari Piagam Jakarta sampai hari ini itu-itu saja,bagaimaan mau maju,” kata Andi Arief. (*)

Video seru hari ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya