Anies Duet AHY Pilpres 2024? Refly Harun: Peluang Menang Tinggi

Anies Duet AHY Pilpres 2024? Refly Harun: Peluang Menang Tinggi - GenPI.co
Anies Baswedan dan AHY (foto: Mia Kamila/GenPI)

GenPI.co - Pakar Hukum Tata Negara Refly Harun menilai jika Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) berpasangan pada Pilpres 2024, maka peluang pasangan itu sangat tinggi.

Pasalnya, kedua tokoh politik itu memiliki elektabilitas di tingkat atas dalam survei terkait calon presiden 2024.

BACA JUGADiramal Tokoh Indonesia Timur di Pilpres, Abraham Samad & Pasha

“Sayangnya, Anies tidak punya partai politik. Kalau dia berpasangan dengan Ridwan Kamil yang elektabilitasnya sering di atas AHY, persoalannya adalah mereka sama-sama orang non-partai,” ujarnya dalam video di kanal YouTube Refly Harun, Sabtu (8/5/2021).

Meskipun begitu, Refly mengatakan bahwa AHY masih memiliki pekerjaan rumah yang harus diselesaikan di internal partainya.

“AHY masih harus menyelamatkan Demokrat dari cengkraman Moeldoko CS, karena saat ini masih ada proses di pengadilan. Jangan sampai nanti menjelang kondidasi, tiba-tiba Partai Demokrat diobok-obok lagi,” katanya.

Advokat itu berharap Anies bisa menjadi salah satu calon presiden dan AHY bisa dipertimbangkan sebagai calon wakil presiden.

BACA JUGASurvei Pilpres: Elektabilitas Giring Eks Nidji Lewati Puan Lagi

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya