Duh, Rocky Gerung Bongkar Pelantikan Pegawai KPK Jadi ASN

Duh, Rocky Gerung Bongkar Pelantikan Pegawai KPK Jadi ASN - GenPI.co
Pengamat politik Rocky Gerung (Foto: Instagram/rocky gerung)

GenPI.co - Pengamat politik Rocky Gerung memberikan pandangannya terkait pelantikan pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang dilantik menjadi aparatur sipil negara (ASN).

Pelantikan itu tetap dilaksanakan, meski mendapat protes dan penolakan dari banyak pihak, termasuk para pegawai KPK yang hendak dilantik.

Menurut Rocky, pelantikan pegawai KPK itu tak suci, karena terjadi pemaksaan.

BACA JUGA:  Rocky Gerung Bongkar Krisis di KPK, Sebut PDIP dan Istana

“Mungkin saja ada beberapa orang yang terpaksa harus mengiyakan karena akan dijadikan contoh oleh KPK sebagai orang-orang yang ‘taat aturan’,” ujarnya dalam video di kanal YouTube Rocky Gerung Official, Selasa (1/6).

Rocky mengatakan bahwa bisa saja ada pegawai KPK yang memiliki kegelisahan di dalam hati kecilnya. Kegelisahan itu yang nantinya bisa membayangi pekerjaan mereka di KPK.

BACA JUGA:  Polisi Ganteng Bom Sarinah Jabat Kapolres Probolinggo

“Karena ada pemaksaan, maka kelegaan dalam bekerja itu enggak muncul,” katanya.

Akademisi itu memaparkan bahwa pelantikan pada 1 Juni kemarin itu adalah sesuatu yang direkayasa.

BACA JUGA:  Nasib 75 Pegawai KPK Pasca Teman-temannya Dilantik, Kata Firli...

“Demi menyelamatkan momentum 1 Juni, maka harus tetap ada upacara. Jadi itu hanya rekayasa saja agar tak ada kegetiran pada 1 Juni itu. ini yang dinamakan arogansi ideologis,” paparnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya