Blak-blakan! Tokoh Papua Beri Kritik Aturan Pemerintah

Blak-blakan! Tokoh Papua Beri Kritik Aturan Pemerintah - GenPI.co
Bupati Merauke Romanus Mbaraka (foto: SC IG Mbaraka.official)

GenPI.co -  Bupati Merauke Romanus Mbaraka memberikan kritik terhadap aturan atau kebijakan pemerintah.

Menurutnya kebijakan pemerintah harus diawasi dari atas sampai bawah.

"Dari Presiden masuk ke kementerian, lembaga sampai ke eksekutor bupati hingga kelembagaan daerah ini memang harus satu irama seperti paskibraka, ini baru bisa," jelasnya di DPR RI, Rabu (9/6/2021).

BACA JUGA:  Soal Kondisi Papua, Jubir Wapres: Mahfud MD Bertanggung Jawab

Lantas dia memberikan contoh soal pengembangan pertanian yang dinilai tidak ada action, meskipun kebijakan Presiden sudah ada.

"Lumbung pangan nasional sampai hari ini juga nol. Ini yang harus di-clearance dengan baik," sambungnya.

BACA JUGA:  Diam-diam, Inilah Catatan untuk Moeldoko yang Begitu Menggetarkan

Romanus menilai pendekatan masyarakat terhadap masyarakat Papua harus secara utuh.

Selain itu, dia menambahkan stigma Papua yang identik dengan rusuh dinilai tidak tepat.

BACA JUGA:  Tajam! Anak Buah Prabowo Beri Kritik, Erick Thohir Tersudut

"Jangan dibuat stigma chaos melulu. Mari kita membuat Papua ini menjadi bagian integral dari Indonesia," ujarnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya