Novel Sebut Jaksa Lakukan Provokasi, Sidang Rizieq Dikhawatirkan…

Novel Sebut Jaksa Lakukan Provokasi, Sidang Rizieq Dikhawatirkan… - GenPI.co
Waksekjen PA 212 Novel Bamukmin. FOTO: JPNN

GenPI.co - Novel Bamukmin menuding ada upaya provokasi yang dilakukan oleh Jaksa penuntut umum dalam kasus swab test dengan terdakwa Habib RIzieq Shihab.

Provokasi tersebut bisa berujung pada gerakan massa oleh para pecinta Habib Rizieq.

Novel yang menjabat sebagai Wasekjen PA 212 itu menyebut pihaknya tidak memiliki kemampuan membendung aksi massa.

“PA 212 tidak punya kekuatan membendung massa pencinta Habib Rizieq yang bisa saja hadir pada sidang putusan vonis nanti,” ujar Novel kepada JPNN, Senin (21/6).

BACA JUGA:  Ada Pertanyaan Pilih Ali-Quran atau Pancasila, Fadli Zon Murka!

Diketahui, Habib Rizieq akan menghadapi sidang vonis pada Kamis (24/6) mendatang.

Lebih lanjut Novel membeber, tim jaksa harusnya paham bagaimana Habib RIzieq sangat dicintai oleh para loyalisnya.

BACA JUGA:  Ada yang Pihak Ingin Menampar Muka Presiden Jokowi

Tersebut sudah dibuktikan saat kedatangannya ke Indonesia pada 10 November 2020 lalu.

Dikatakan, ribuan orang menyambutnya di bandara Soekarno-Hatta.

BACA JUGA:  Luar Biasa, Elektabilitas Ganjar Pranowo Tembus 63 Persen!

Aksi massa dalam gelaran 212 juga dikatakan Novel menjadi menjadi bukti begitu banyak orang yang mencintai Habib Rizieq.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya