Manuver Polri Berantas Kebocoran Keuangan Negara, Sigit Bicara

Manuver Polri Berantas Kebocoran Keuangan Negara, Sigit Bicara - GenPI.co
Kapolri Listyo Sigit Prabowo (foto: JPNN)

GenPI.co - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengungkapkan pentingnya sinergitas antara Polri dan auditor terkait pencegahan dan penegakan hukum.

“Ini merupakan kunci keberhasilan (untuk penanganan) khususnya tindak pidana korupsi yang menyebabkan kebocoran anggaran negara,” ujar Sigit dalam orasi ilmiah di Seminar Institut Pemeriksa Keuangan Negara (IPKN) secara virtual, Selasa (22/6/2021).

Mantan Kapolda Banten ini menekankan perlunya tindak lanjut untuk penguatan kerja sama.

“Maupun peningkatan kompetensi dan kapabilitas penyidik dan auditor sampai ke tingkat daerah melalui sertifikasi CSFA,” ujarnya.
CSFA atau Certified state finance auditor adalah sertifikat profesi bagi para pemeriksa keuangan negara.

Dengan begitu, Listyo Sigit mendukung adanya kegiatan yang dilakukan Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) dalam rangka mewujudkan dan menciptakan tata kelola yang baik. (*)

 

Simak video menarik berikut:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya