Peneliti LSI Bongkar 3 Skenario Maut di Pilpres 2024, Makin Panas

Peneliti LSI Bongkar 3 Skenario Maut di Pilpres 2024, Makin Panas - GenPI.co
Peneliti LSI Bongkar 3 Skenario Maut di Pilpres 2024, Makin Panas (foto: JPNN.com/GenPI.co)

GenPI.co - Lembaga Survei Indonesia (LSI) Denny JA blak-blakan mengungkapkan ada tiga tokoh yang akan menjadi penentu politik pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Hal tersebut diungkapkan peneliti LSI Adjie Alfarany dalam rilis hasil survei LSI Denny JA berjudul 3 King/Queen Maker Pilpres 2024 dan Komplikasinya.

Ketiga tokoh politik itu adalah Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto, dan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.

BACA JUGA:  Cespleng! Ternyata Ini Vitamin untuk Penderita Covid-19 OTG

Ketiga tokoh yang membawa gerbong partai politik itu sangat berpotensi untuk berkoalisi atau beroposisi pada Pilpres 2024 nanti.

Berdasarkan riset yang dilakukan LSI Denny JA, ada tiga skenario yang mungkin terjadi. Skenario pertama, PDIP, Gerindra, dan Golkar berkoalisi pada Pilpres 2024.

BACA JUGA:  Jangan Sepelekan, Khasiat Minum You C 1000 Sungguh Mencengangkan

"Skenario ini hanya mungkin terjadi jika Prabowo menjadi capres ketiga partai tersebut, Puan mengalah menjadi cawapres, Airlangga pun mengalah tidak menjadi capres dan cawapres," jelas Adjie Alfarany dikutip GenPI.co, Rabu (23/6).

Namun, Adjie Alfarany membeberkan, skenario tersebut sulit terjadi jika Puan Maharani dan Airlangga Hartarto tidak bersedia mengusung Prabowo Subianto menjadi calon presiden.

BACA JUGA:  Pakar Hukum: Jika 7 Tokoh Ini Sepakat, Jokowi 3 Periode Bisa Gol

Skenario kedua, PDIP berhadapan dengan koalisi Gerindra dan Golkar. Skenario ini mungkin terjadi jika PDIP tetap ingin mencalonkan kadernya sendiri menjadi capres.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya