Akademisi Blak-blakan: Mungkin Satu Minggu Lagi Terjadi Sesuatu..

Akademisi Blak-blakan: Mungkin Satu Minggu Lagi Terjadi Sesuatu.. - GenPI.co
Akademisi Blak-blakan: Mungkin Satu Minggu Lagi Terjadi Sesuatu.. Presiden Joko Widodo (Jokowi) ( Foto: JPNN.com/GenPI.co)

"Dari soal dana yang tidak benar, lalu ada omongan dari tiap-tiap menteri. Orang jadi tak paham apa yang sebenarnya sedang berlangsung," ujarnya.

Mantan dosen filsafat Universitas Indonesia itu menilai bahwa masyarakat Indonesia tak hanya bersiap untuk guncangan pandemi dan ekonomi, tetapi juga perubahan politik.

"Mungkin satu minggu lagi sesuatu berlangsung di kabinet, lalu ada yang mengundurkan diri, lalu terjadi gempa bumi politik. Bisa macam-macam itu," bebernya.

BACA JUGA:  Pakar Hukum: Sebenarnya Kelas Jokowi Itu Adalah Wali Kota...

Selain itu, Rocky Gerung juga mengungkapkan pejabat publik, mulai dari anggota DPR sampai kepala daerah, yang meminta aparat penegak hukum tidak melakukan konfrontasi terhadap pedagang kaki lima.

Menurut Rocky Gerung, tidak ada rakyat yang ingin saling konfrontasi. Pasalnya, kedua pihak tak akan saling konfrontasi jika tak terganggu psikologisnya.

BACA JUGA:  Stamina Strong! Geprek Bawang Putih Tunggal Khasiatnya Cespleng

"Rakyat tidak akan konfrontasi jika mereka disediakan kebutuhan sehari-hari. Aparat juga tak akan berselisih dengan rakyat, jika rakyat tak menuntut lebih," jelas Rocky Gerung.

Rocky menilai bahwa anggota DPR yang mengimbau hal tersebut sebenarnya tak paham problem yang terjadi di lapangan.

BACA JUGA:  Air Rebusan Cengkih Ternyata Sangat Mujarab, Khasiatnya Cespleng

"Kerusuhan itu berlangsung karena kebutuhan basic needs, jadi tak mungkin didamaikan. Menyuruh orang lapar tidak konfrontasi itu percuma," ungkapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya