Pengakuan Rocky Gerung: Tugas Kami Sinis pada Kekuasaan Buruk

Pengakuan Rocky Gerung: Tugas Kami Sinis pada Kekuasaan Buruk - GenPI.co
Pengakuan Rocky Gerung: Tugas Kami Sinis pada Kekuasaan Buruk - Rocky Gerung. Foto: Instagram/Rocky Gerung

GenPI.co - Akademisi Rocky Gerung blak-blakan membongkar alasan mengapa dirinya sering kritik keras Pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Hal tersebut diungkapkan pengamat politik itu lewat videonya yang tayang di kanal YouTube Rocky Gerung Official.

Rocky Gerung memiliki alasan sering kritik keras Pemerintah Jokowi, hal itu sebagai upaya untuk menyingkirkan orang-orang jahat dari dunia perpolitikan Indonesia.

BACA JUGA:  Nanas Campur Madu Khasiatnya Dahsyat, Sangat Mengejutkan

Dalam tayangan video itu, awalnya jurnalis senior Hersubeno menyampaikan perihal adanya protes masuk kepadanya terkait sikap Rocky Gerung yang sering mengkritik keras pemerintah.

Merespons hal tersebut, Rocky pun menyinggung soal nilai dan spirit politik di masa awal Yunani.

BACA JUGA:  Mentimun Campur Madu Khasiatnya Bikin Terbelalak, Cespleng!

"Jadi FNN, kanal Hersubeno Point memahami politik itu barang bagus, itu kan ajaran politik awal di Athena Yunani kan," jelas Rocky Gerung dikutip GenPI.co, Sabtu (24/7).

Menurut Rocky Gerung, Yunani mengajarkan bahwa politik didistribusikan untuk urusan kebaikan, kemakmuran dan keadilan.

BACA JUGA:  Denny Darko Ramal Kejadian Setelah PPKM: Ada Sesuatu yang Gawat

"Kan ajarannya, hanya melalui politik bisa distribusikan kebaikan, kemakmuran, keadilan. Politik dasarnya baik, maka tugas kami adalah kembalikan politik jadi etis dan baik," ungkapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya