Pakar Politik Blak-blakan Sentil Jokowi: Rakyat Akan Melawan

Pakar Politik Blak-blakan Sentil Jokowi: Rakyat Akan Melawan - GenPI.co
Pakar Politik Blak-blakan Sentil Jokowi: Rakyat Akan Melawan - (Foto: Instagram/jokowi)

GenPI.co - Presiden Joko Widodo (Jokowi) tiba-tiba saja bercerita soal dampak Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat yang kini berubah nama menjadi Level 4.

Menurut Jokowi, PPKM Darurat adalah kebijakan semi lockdown. Artinya, masyarakat dibatasi kegiatannya, namun dengan sejumlah toleransi.
Kendati demikian, Jokowi menyebut masyarakat sudah merasa berat.

Hal tersebut diungkapkan Presiden Jokowi di depan para pedagang usaha mikro yang menerima bantuan, Jumat 30 Juli 2021 di halaman Istana Merdeka, Jakarta.

BACA JUGA:  Kocok Tomat Campur Madu Khasiatnya Dahsyat, Goyang Sampai Subuh

"Kemarin PPKM Darurat kan semi lockdown, itu masih saja saya masuk kampung, saya masuk ke daerah, semuanya menjerit untuk dibuka," ungkap Jokowi.

"Saya kira bapak ibu juga sama, mengalami hal yang sama," sambungnya.

BACA JUGA:  Obat Asthin Force Khasiatnya Dahsyat, Pantas Wanita Ketagihan

Menurut Jokowi, Indonesia tidak bisa menerapkan lockdown untuk menekan laju Covid-19 seperti di sejumlah negara.

Oleh karena itu, jalan tengah yang dipilih Jokowi adalah pembatasan yang disebut PPKM dan kemudian berganti-ganti nama.

BACA JUGA:  Nggak Nyangka, 3 Macam Selingkuh Ini Bikin Ketagihan

"Kalau lockdown bisa kita bayangkan, dan itu juga belum bisa menjamin dengan lockdown permasalahan bisa selesai," tegasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya