Perindo Punya Logo Baru, Pengamat Sebut Ganti Pemimpin Partai

Perindo Punya Logo Baru, Pengamat Sebut Ganti Pemimpin Partai - GenPI.co
Logo baru Perindo. Foto : Instagram @partaiperindo

GenPI.co -  

Partai Persatuan Indonesia (Perindo) mengubah identitasnya dengan logo baru. Perindro kini berlogo burung garuda.

Mengomentari hal itu, pengamat komunikasi dan politik Jamiluddin Ritonga menyebut logo baru seharusnya disosialisasikan ke masyarakat agar dipahami maknanya.

BACA JUGA:  Promo Superindo Diskonnya Gila-gilaan, Serbu

"Perubahan logo juga harus disertai dengan sikap dan perilaku seluruh pimpinan dan kader," ujar Jamiluddin kepada GenPI.co, Sabtu (7/8).

Menurutnya, kalau tidak disertai dengan perubahan, logo baru hanya menjadi pajangan yang tidak bermakna apa-apa bagi masyarakat.

BACA JUGA:  Promo Superindo Tinggal 3 Hari Lagi, Sembako Murah Banget!

"Lagi pula masyarakat tidak terlalu peduli dengan logo partai politik. Masyarakat hanya akan mengingat partai politik bila selalu hadir saat dibutuhkan," tuturnya.

Selain itu, partai politik yang besar di Indonesia pada umumnya sangat ditentukan oleh ketua umumnya.

BACA JUGA:  Jargon Wong Cilik PDIP Disentil, Nasdem dan Perindo Juga Disebut

Hal itu terjadi karena budaya paternalistik yang dominan di sebagian masyarakat Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya