Pengamat Bingung, Apa Korelasi Sakit Hati dengan Hukuman Juliari?

Pengamat Bingung, Apa Korelasi Sakit Hati dengan Hukuman Juliari? - GenPI.co
Juliari Batubara. Foto: Antara

GenPI.co - Korelasi sakit hati dengan vonis Juliari Batubara dipertanyakan. Banyak yang dibuat bingung oleh putusan hakim, termasuk pengamat.

Direktur Lingkar Madani Indonesia (Lima Indonesia) Ray Rangkuti menilai hukuman 12 tahun penjara untuk Mantan Menteri Sosial Juliari P Batubara sangat ringan.

 “Entah bagaimana melihat korelasinya dan bagaimana mengukur sakit hati seseorang dengan keringanan hukuman,” ujar Ray Rangkuti, Kamis (26/8).

BACA JUGA:  Herzaky Demokrat: Juliari Pantas Dihukum Seberat-Beratnya

Oleh sebab itu, dirinya mengatakan bahwa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) seharusnya malu kepada masyarakat yang menjadi korban korupsi Juliari.

“KPK juga seharusnya malu terhadap rakyat Indonesia atas jebloknya kinerja mereka di bawah kepemimpinan Firli Bahuri,” ujar Ray Rangkuti,.

BACA JUGA:  Kecewa Vonis Juliari Batubara, Gus Mus: Ini Benar atau Hoax Sih?

Menurut Ray, penyitaan uang negara sebesar 14,5 miliar dari terdakwa dan mencabut hak politik yang bersangkutan selama 4 tahun sudah tepat.

“Akan tetapi, untuk pencabutan hak pilih, dapat dilakukan lebih berat. Misalnya tidak memperkenankan yang bersangkutan terlibat dalam kegiatan politik selama 10 tahun,” katanya.

BACA JUGA:  Pak Hakim, Anak Gus Dur Bingung dengan Vonis Juliari Batubara

Dirinya juga mengatakan bahwa pertimbangan hukum meringankan dengan menyebut bully sebagai dasar pertimbangan adalah sumir. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya