DP 0 Rupiah Disinggung Direktur CYPR, Anies Baswedan Dicap Bohong

DP 0 Rupiah Disinggung Direktur CYPR, Anies Baswedan Dicap Bohong - GenPI.co
DP 0 Rupiah Disinggung Direktur CYPR, Anies Baswedan Gagal. (Foto: Dok. GenPI.co)

GenPI.co - Direktur Eksekutif Center for Youth and Population Research (CYPR) Dedek Prayudi menyoroti Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan soal program DP 0 Rupiah. 

Menurut dia, program tersebut penuh dengan kebohongan, bahkan gagal terlaksana di Jakarta. 

"DP 0 Rupiah ini sudah bohong sedari awal, yang mana tidak diperuntukkan bagi warga miskin," ucap Dedek kepada GenPI.co, Jumat (24/9). 

BACA JUGA:  Kronologi Lengkap Azis Syamsuddin Jadi Tersangka Korupsi

Uki, sapaan akrabnya, menjelaskan aturan memang sudah ditetapkan dalam program tersebut. 

Akan tetapi, kata dia, janji kampanye Anies soal warga miskin akan dapat rumah tidak terlaksana hingga sekarang. 

BACA JUGA:  Soal Ganjar, PDIP Bisa Tidak Bertindak Demokratis

"Penghasilan bulanan warga menjadi patokan bisa mendapatkan program ini. Jadi, itu gagal jika kembali mengingat janji kampanye Pak Anies," jelasnya. 

Selain itu, Uki menanggapi ucapan pembohong bagi Anies Baswedan dari Plt. Ketua Umum PSI Giring Ganesha

BACA JUGA:  Kritiknya Pedas, Giring PSI Numpang Naikkan Elektabilitas Doang?

Menurutnya, jika melihat hasil temuan tersebut, sudah pantas Anies Baswedan mendapat cap pembohong. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya