Anggota DPR RI Sentil TNI: Jujur Dong, Laporan ke Presiden Jokowi

Anggota DPR RI Sentil TNI: Jujur Dong, Laporan ke Presiden Jokowi - GenPI.co
Anggota DPR RI Sentil TNI: Jujur Dong, Laporan ke Presiden Jokowi - Presiden RI Joko Widodo (jokowi). Foto: instagram @jokowi

GenPI.co - Anggota DPR RI Effendi Simbolon blak-blakan menyoroti laporan prajurit TNI ke Presiden Joko Widodo (Jokowi) soal kondisi lapangan.

Politikus PDIP itu meminta prajurit TNI melaporkan kondisi lapangan sesungguhnya yang dinilai tak mencukupi.

Effendi Simbolon merespons momen Jokowi saat menerima laporan prajurit TNI saat HUT ke-76 TNI, Selasa (5/10/2021).

BACA JUGA:  Khasiat Pisang Campur Madu Dahsyat, Bisa Bikin Istri Puas

"Ketika seremonial upacara HUT kelihatan rapi, bersih, semua laporan tadi 'siap laksanakan' baik. Gue bilang kamu harus laporan apa adanya ke Presiden, mana mungkin Miangas dijaga hanya 10 orang," tegas Effendi Simbolon kepada wartawan, Selasa (6/10).

Menurut Effendi Simbolon, bahwa sesungguhnya prajurit TNI dalam menjaga pertahanan di perbatasan dengan alutsista dan logistik yang kurang.
Namun, ketika menyampaikan laporan ke Jokowi, yang disampaikan adalah kondisi siap.

BACA JUGA:  Zoya Amirin Buka-bukaan Fantasi Liar Wanita, Bikin Suami Auuwww

"Tapi giliran upacara, ditampilkan siap. Sudahlah, ngapain gimik-gimik, bohong-bohong semua. Sampaikan walaupun itu upacara resmi, sampaikan 'kesiapan kami sangat terbatas, Pak, hanya cukup 2 kali', misalnya begitu," ungkap Effendi Simbolon.

"Kenyataannya begitu kok, logistiknya semuanya terbatas, minim banget," sambungnya.

BACA JUGA:  Anggota DPR RI Blak-blakan: Mundurlah Pak Presiden Jokowi

Sebagai anggota Komisi I DPR, Effendi Simbolon mengaku sudah memperjuangkan kesejahteraan dan alutsista TNI di DPR RI.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya