Terungkap! Begini Pengesahan Moeldoko Jadi Ketum Demokrat di KLB

Terungkap! Begini Pengesahan Moeldoko Jadi Ketum Demokrat di KLB - GenPI.co
Terungkap! Begini Pengesahan Moeldoko Jadi Ketum Demokrat di KLB (GenPI.co)

GenPI.co - Mantan peserta KLB Deli Serdang Gerald Pieter Runtuthomas akhirnya membongkar semua hal yang terjadi di Deli Serdang.

Salah satu yang dibongkar ialah pengesahan KSP Moeldoko sebagai ketua umum Partai Demokrat.

Dalam KLB tersebut, Gerald mengatakan peserta tidak diberi nama-nama yang akan menjadi calon ketua umum.

BACA JUGA:  Dokter Dina Ungkap Payudara Bisa Kendur Jika Sering Lakukan Ini

Namun, saat itu Jhoni Allen bertanya dalam forum soal siapa yang pantas jadi ketua umum.

"Saat itu peserta teriak Marzuki Alie, lalu ditanya lagi dan ada peserta lain tiba-tiba teriak Moeldoko karena doktrin awal emang akan memilih pak Moeldoko," jelas Gerald di DPP Demokrat, Jakarta, Senin (18/10).

BACA JUGA:  Geprek Jahe Campur Daun Pandan Cespleng, Khasiat Wow Banget

Gerarld juga mengatakan saat itu Jhoni Allen percaya diri bahwa KLB Deli Serdang akan disahkan oleh Kemenkumham.

"Jadi Pak Jhoni Allen mengatakan kepada kami peserta KLB 'Bagi seluruh peserta yang hadir dalam ruangan ini tidak perlu takut dan tidak usah takut dengan pelaksanaan KLB ini, karena 9 Maret Menkumham akan mengesahkan hasil KLB ini'," bebernya.

BACA JUGA:  Rezeki di Depan Mata, Besok 3 Zodiak Ketiban Keberuntungan

Gerald juga mengungkapkan dirinya bersama peserta lain juga menandatangani tiga surat yang berbeda.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya