Hendri Satrio Bongkar Dampak Mengerikan dari Politik Uang

Hendri Satrio Bongkar Dampak Mengerikan dari Politik Uang - GenPI.co
Pengamat Hendri Satrio bongkar dampak mengerikan dari adanya politik uang di Indonesia. (Foto: instagram/hendrisatrio)

GenPI.co - Pendiri lembaga survei KedaiKopi sekaligus pengamat politik Hendri Satrio membeberkan hal yang mengerikan dari hasil temuan lembaganya.

Menurutnya, ada yang lebih mengkhawatirkan dari calon presiden boneka. Yakni, sumber permasalahan yang mengahilkan presiden tersebut menjadi boneka dengan politik uang.

“Kalau dari hasil surveinya Kedai kopi, yang mengkhawatirkan justu adalah poin politik uang,” ujar Hendri Satrio dalam diskusi virtual, Jumat (22/10).

BACA JUGA:  Jangan Kaget, Pengamat Politik Bongkar Borok Pertarungan Pilpres

Menurutnya, permainkan politik uang di Jawa jajauh lebih besar daripada di Sumatera dan di daerah lainnya.

Oleh sebab itu, menurutnya, akan sulit mendapatkan pemimpin berkualitas dan lurus jika kebutuhan poltik uang masih menjadi keniscayaan.

BACA JUGA:  Analisis Pengamat Politik, NU Bisa Jadi Penentu di Pilpres 2024

“Selama mereka masih belum bisa berdiri sendiri, mereka akan menjadi boneka. Sebetulnya fenomena presiden boneka ini ada di mana-mana,” katanya.

Menurut Hendri Satrio, capres tidak akan menjadi milik rakyat Indonesia lagi jika calon presiden tersebut berhasil mendapatkan kursi RI 1 dengan dibiayai oleh kelompok atau orang tertentu.

BACA JUGA:  Mesin Partai Politik Makin Panas, Refly Harun Pilih Siapa?

“Hanya saja, pertanyaannya, mau se-boneka apa mereka? Apakah mereka kan terus menerus mengikuti orang yang memilikinya?” ujar Hendri.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya