Jika Anies Baswedan Maju Pilpres, PDIP Bakal Usung Ganjar Pranowo

Jika Anies Baswedan Maju Pilpres, PDIP Bakal Usung Ganjar Pranowo - GenPI.co
Nama Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo disorot peneliti. Ada prediksi yang menyebut jika Anies Baswedan maju Pilpres, PDIP bakal usung Ganjar Pranowo. (Instagram @aniesbaswedan)

GenPI.co - Nama Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo disorot peneliti. Ada prediksi yang menyebut jika Anies Baswedan maju Pilpres, PDIP bakal usung Ganjar Pranowo. 

Peneliti Centre for Strategic and International Studies (CSIS) Arya Fernandes angkat bicara terkait bursa capres dari PDIP. 

Menurut Arya, PDIP bakal mengusung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo jika capres partai lain mempunyai popularitas dan elektabilitas tinggi.

BACA JUGA:  Elektabilitas Anies Baswedan Bisa Meroket Gegara Kasus Formula E

Arya kemudian menyebut dua nama yang punya popularitas dan elektabilitas tinggi yakni Menhan Prabowo Subianto dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

"Kalau calon lain yang maju itu calon populer, katakanlah Prabowo atau Anies, itu PDIP akan cari calon populer juga," ujar Arya dalam rilis survei DTS, Minggu (14/11). 

BACA JUGA:  Elektabilitas Puan Maharani Tak Mampu Kejar Ganjar Pranowo

Namun, kata Arya, PDIP akan mengusung Ketua DPR RI Puan Maharani jika capres lain tak sepopuler Anies atau Prabowo. 

Dengan begitu, tiket Ganjar sebagai capres pada Pilpres 2024 dari PDIP pun akan hilang. 

BACA JUGA:  Mengejutkan, Ganjar-Airlangga Bisa Mengimbangi Prabowo-Puan

"Makanya PDIP itu saya kira akan menunggu last minute atau mungkin beberapa bulan menjelang pendaftaran," kata Arya. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya