Siasat Densus 88 Tangkap Terduga Teroris MUI Terkuak, Telak!

Siasat Densus 88 Tangkap Terduga Teroris MUI Terkuak, Telak! - GenPI.co
Ilustrasi penangkapan teroris. FOTO: Antara

GenPI.co - Direktur The Community of Ideological Islamic Analyst (CIIA) Harits Abu Ulya membongkar siasat Densus 88 saat menangkap terduga teroris anggota MUI.

Menurut dia, karena legitimisasi yang cukup soal anggota Jemaah Islamiyah (JI), Densus 88 bisa menangkap terduga teroris.

"Densus 88 sekarang merasa cukup menangkap anggota atau petinggi JI karena sudah ada aturannya," kata Harits kepada GenPI.co, Rabu (17/11).

BACA JUGA:  Pengamat Terorisme Beber Tugas Berat KASAD Dudung Abdurachman

Harits menjelaskan, meski JI sudah diatur sebagai organisasi teroris, Densus 88 seharusnya bisa membongkar alasan penangkapan tersebut.

Sebab, kata dia, Densus 88 bisa salah dalam menjalankan tugas menangkap teruda teroris.

BACA JUGA:  Densus 88 Tangkap Terduga Teroris dari MUI, Ini Respons CIIA

"Secara personal, orang perorang yang ditangkap bisa saja nihil melakukan terorisme," jelasnya.

Kendati demikian, Harits menganggap Densus 88 bisa bergerak leluasa menangkap terduga teroris karena legitimasi tersebut.

BACA JUGA:  MUI Angkat Bicara Tindakan Zain An Najah yang Ditangkap Densus 88

Menurut dia, kondisi itu yang memungkinkan Densus 88 bisa menangkap terduga teroris pada akhir tahun 2021.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya