Kabar Bahagia dari Polri untuk Novel Baswedan Cs, Harap Disimak

Kabar Bahagia dari Polri untuk Novel Baswedan Cs, Harap Disimak - GenPI.co
Para mantan pegawai KPK. Foto: Panji/GenPI.co

GenPI.co - Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo memberikan kabar terbaru terkait proses perekrutan terhadap 57 eks pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai ASN di Korps Bhayangkara

Menurutnya, kini telah memasuki tahap baru karena dalam waktu dekat Novel Baswedan cs akan segera dilantik sebagai ASN.

Hal itu juga diketahui setelah Polri mengeluarkan Peraturan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Perpol) Nomor 15 Tahun 2021 yang isinya berupa pengangkatan khusus 57 eks pegawai KPK sebagai ASN.

BACA JUGA:  Novel Baswedan Beri Tamparan Keras Untuk Pimpinan KPK, Telak!

"Sudah keluar perpol," ujar Dedi saat dikonfirmasi wartawan, Jumat (3/12/2021).

Tidak hanya itu, pengangkatan khusus terhadap Novel Baswedan cs juga sudah tercatat oleh Kemenkum HAM.

BACA JUGA:  Ucapan Novel Baswedan Tegas untuk Pimpinan KPK, Menohok Banget

Namun, proses pengangkatan secara resmi atau pelantikan masih belum dilakukan.

"Sudah tercatat dalam lembar negara oleh Kemenkum HAM. Proses selanjutnya akan dilaksanakan sosialsasi dan bersama BKN untuk proses kepegawaiannya," tuturnya.

BACA JUGA:  Novel Baswedan Sebut Nurul Ghufron Hanyalah Pencintraan

Sebelumnya, Polri menyatakan proses perekrutan 57 eks pegawai KPK sebagai ASN Polri sudah hampir selesai.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Perpol Pengangkatan Sudah Keluar, Novel Baswedan Dkk Segera Jadi ASN Polri

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya